my study routine - kegiatan belajar sehari-hari di masa pandemi

Hai guys. Welcome and welcome back buat kalian yang baru pertama kali mampir ke blog aku. Hari ini aku mau berbagi ke kalian mengenai kegiatan belajarku selama kuliah daring. Tentu saja sangat banyak perbedaan yang aku rasakan semenjak daring ini. Mulai dari dosen yang menurutku kurang mampu mengikuti proses daring hingga tugas-tugas yang seharusnya dikerjakan dan dikumpulkan secara online mengingat kita semua dirumahkan karena adanya pandemi covid-19 tapi beliau selalu meminta hard copy untuk dikumpulkan. Dan biaya yang dikeluarkan juga lumayan setiap minggunya,apalagi beliau meminta mahasiswa untuk membeli beberapa buku yang harganya lumayan mahal. Mengingat pandemi ini juga berdampak pada sektor perekonomian,tidak semua orang tua mampu membelikan anak-anaknya buku-buku yang jumlahnya lebih dari 2 tersebut. Ditambah buku yang diminta tidak ada di perpustakaan,mau tidak mau mahasiswa harus mebeli atau setidaknya patungan untuk membeli buku.
Sebenarnya masih banyak keluh kesah pembelajaran selama pandemi,salah satunya kuota internet pada saat baru dimulainya kuliah online. Saat itu mendikbud belum memberikan kuota gratis dan kuota gratis diberikan oleh masing-masing kampus dengan jumlah yang beragam. Dan masalahnya di aku,kuota yang diberikan oleh kampusku cuma 4gb untuk 1 bulan. Dan pembelajarannya harus melihat youtube,zoom dan masih banyak lagi. Tnetu aja dengan jummlah segitu belum cukup dan harus menggunakan uang pribadi untuk membeli kuota. Tapi syukurnya saat ini mendikbud sudah memberikan kuota gratis dengan jumlah yang sangat cukup untuk melakukan pembelajaran online.

Segitu dulu keluh kesah mengenai pembelajaran daring,sekarang mari kita bahas tentang kegiatan belajarku semasa pandemi. Oh iya,disini aku kuliah di fakultas hukum,ngambil jurusan ilmu hukum. Beberapa dari pembaca blog aku sering dm aku di instagram tentang jurusan yang aku ambil,jadi jawabannya ilmu hukum ya.

Pertama,to do list. To do list ini sangat penting buat aku agar kegiatan belajarku lebih terorganisir. Pagi hari aku akan menulis apa saja yang harus aku selesaikan hari itu. Misalkan mencatat ataupun tugas. Jika tugasnya masih cukup lama dikumpulkan,aku biasanya tulis hari itu harus selesai berapa halaman dan berapa bab. Begitu juga catatan,sampai halaman berapa yang harus aku selesaikan hari itu. 

Setelah membuat to do list di pagi hari,siang aku mulai kelas online. Karena kebetulan dari kampus aku dapet jadwal kuliah siang (saat offline) dan saat online ketentuan jam nya juga mengikuti kegiatan kuliah saat offline. Saat kelas online mulai hal yang pertama dilakukan adalah absensi kemudian lanjut ke pemaparan materi. Kadang pemaparan materinya diberikan langsung lewat zoom atau dalam bentuk pdf. Jadi materinya itu dikirimkan lewat moodle atau lewat google classroom. Aku mulai kelas dari jam 11 siang sampai jam 3 sore. Dan biasanya gak selalu selesai tepat waktu,lebih sering kelasnya selesai lebih awal. 

Setelah selesai kelas,biasanya aku mencatat materi yang diberikan oleh dosen. Aku tergolong rajin mencatat kaena males banget nyimpen file materi di HP. Aku mencatat dengan membuat peta konsep. Inti materi aku catat terlebih dahulu. Sebenarnya itu aja udah cukup tapi aku pribadi emang suka banget nyatet jadi aku meringkas lagi materi yang udah diberikan oleh dosen. Alhasil sampai hari ini aku udah ngabisin 2 binder yang isinya catatan materi dari semester 1 ampai semester 3. 

Untuk tugas yang diberikan dosen,biasanya aku kerjakan di pagi hari sebelum kelas mulai atau saat malam hari. Jadi selesai kelas dan mencatat aku istirahat dulu. Nah di hari minggu biasanya aku ngabisin waktu buat mencatat dan bikin tugas. Kecuali kalau tugas-tugasnya dalam bentuk resume atau menjawab essay cukup satu hari aja aku bisa selesaikan. Jadi dari pagi sampai sore waktuku emang habis buat belajar. Setelah itu baru aku melakukan kegiatan lain.

Oke guys,sebenarnya hanya itu kegiatan aku selama kelas online. Emang memakan banyak waktu dan tenaga tapi karena aku sudah terbiasa jadi gak masalah. Sejauh ini aku bersyukur karena pemerintah udah memudahkan mahasiswa seperti aku dalam mengikuti pembelajaran daring. Diluar kegiatan-kegiatan itu aku juga sering ikut webinar untuk mengumpulkan sertifikat guna kepentingan di kampus. Itu aja yang bisa aku jelasin,thank you udah mampir...





Komentar